Laba bersih ICBP / Indofood CBP Sukses Makmur tumbuh 14,50% tahun 2015

Banner Image

Britama.com – Sepanjang tahun 2015, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) melaporkan pertumbuhan kinerja Perseroan sebesar 14,50% dengan laba bersih menjadi Rp3,00 triliun atau Rp515 per saham dibandingkan Rp2,62 triliun atau Rp454 per saham pada tahun 2014.

Pencapaian kinerja ICBP pada tahun 2015 didukung oleh pertumbuhan penjualan sebesar 5,7% menjadi Rp31,74 triliun dibandingkan Rp30,20 triliun pada tahun 2014. Kontribusi penjualan dari Divisi Mi Instan, Dairy, Makanan Ringan, Penyedap rasa, Nutrisi & Makanan Khusus dan Minuman, masing-masing mencapai sekitar 65%, 19%, 6%, 2%, 2% dan 6% dari total penjualan. Berikut ini adalah rincian penjualan Perseroan pada tahun 2015 dan 2014 yaitu:

Temukan Pilihan Terbaikmu!
  1. Mi Instan – Rp20,63 triliun dan Rp19,59 triliun.
  2. Dairy – Rp6,03 triliun dan Rp5,25 triliun.
  3. Makanan Ringan – Rp1,90 triliun dan Rp2,00 triliun.
  4. Penyedap Makanan – Rp0,63 triliun dan Rp1,15 triliun.
  5. Nustrisi dan Makanan – Rp0,63 triliun dan Rp0,58 triliun.
  6. Minuman – Rp1,90 triliun dan Rp1,92 triliun.

Anthoni Salim, Direktur Utama dan Chief Executive Officer ICBP, mengatakan “Kami Senang bahwa ICBP berhasil mencatatkan kinerja yang baik pada tahun 2015 di tengah kondisi ekonomi makro yang penuh tantangan. Kami gembira dengan perkembangan ekonomi dalam negeri yang terjadi hingga saat ini dan berharap tahun 2016 akan menjadi tahun yang lebih baik, sehingga kami dapat melanjutkan pertumbuhan di seluruh divisi. Namun demikian, kami akan tetap waspada terhadap tantangan-tantangan baru yang mungkin akan timbul.”

Untuk Beban pokok Penjualan meningkat sedikit dari Rp21,92 triliun menjadi Rp22,12 triliun, dan Beban usaha Perseroan meningkat dari Rp4,91 triliun menjadi Rp5,63 triliun, serta Pendapatan (beban) keuangan menurun dari Rp260,73 miliar menjadi Rp111,55 miliar.

Aset ICBP pada tahun 2015 mencapai Rp26,56 triliun, meningkat dari Rp25,03 triliun, dan Utang Perseroan menurun dari Rp10,45 triliun menjadi Rp10,17 triliun.

Perlu diketahui, hingga akhir tahun 2015 ICBP telah mengoperasikan lebih dari 50 pabrik di seluruh Indonesia, dan produk-produk ICBP telah hadir di lebih dari 60 Negara di dunia.

Banner Image